Susanto Pimpin KPCDI Cabang Bekasi 2022-2027
KPCDI Bekasi – Komunitas Pasien Cuci Darah Indonesia Cabang Bekasi baru saja mengadakan konferensi pemilihan kepengurusan baru, Minggu (6/2). Dalam konferensi daring itu, Susanto terpilih sebagai ketua KPCDI Cabang Bekasi untuk masa kepemimpinan 2022-2027.
Pria yang pernah bertugas di departemen advokasi ini dipilih secara aklamasi dalam konferensi tersebut.
Selain itu, ada juga Listi Dian Rosati yang ditetapkan sebagai sekretaris, dan Neneng Rohani sebagai bendahara.
Sebagai ketua baru, Susanto memiliki rencana jangka pendek, yakni mempererat silaturahmi di antara anggotanya. Susanto mengatakan hal itu diperlukan guna memperkuat hubungan para anggota yang ditinggal pengurus sebelumnya yang mengundurkan diri.
Setelah itu, Susanto akan berdiskusi dengan para pengurus lain untuk merencanakan program ke depan. “Kalau ke depannya sudah guyub, sudah kompak seperti dulu lagi baru kita susun program,” kata Susanto, Senin (7/2).
Sementara itu, kunjungan ke instansi-instansi yang berhubungan dengan pelayanan pasien cuci darah seperti rumah sakit, BPJS Kesehatan, dan Dinas Kesehatan setempat masuk dalam rencana jangka panjang.
Hal ini diperlukan agar isu-isu para pasien cuci darah terus mendapat perhatian dari instansi-instansi tersebut.
Susanto mengatakan sambil menunggu kondisi pandemi mereda, ia akan fokus pada kekompakan kepengurusan KPCDI Cabang Bekasi. “Yang di depan mata, saya maunya kita guyub dulu, seiya sekata dulu, baru kita melakukan kunjungan-kunjungan,” kata Susanto. (JB)